Balai TN Gunung Rinjani Melakukan Aksi Bersih Sampah dan Kemah Konservasi HKAN 2020

NTB PROV

Dalam rangka memperingati Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) 2020, Balai Taman Nasional Gunung Rinjani melaksanakan road to HKAN 2020 dengan agenda Aksi Bersih Sampah dan Kemah Konservasi di kawasan SPW II TNGR.

Hari Konservasi Alam Nasional merupakan salah satu hari peringatan lingkungan hidup yang ada di Indonesia. Hari Konservasi Alam Nasional atau yang biasa disingkat HKAN, diperingati setiap tanggal 10 Agustus yang ditetapkan oleh presiden Republik Indonesia yang keenam, Susilo Bambang Yudhoyono pada tahun 2009.

Hari Konservasi Alam Nasional memiliki tujuan untuk mengkampanyekan pentingnya konservasi alam bagi kesejahteraan masyarakat, serta memberikan edukasi dan mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menyelamatkan ekosistem alam.

Hari Konservasi Alam Nasional (HKAN) 2020 tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya.
Meskipun tidak dilakukan serentak di satu lokasi di Indonesia, akan tetapi peringatan Hari Konservasi Alam Nasional harus tetap untuk diperingati secara terus menerus sebagai bentuk upaya untuk menjaga kesinambungan konservasi alam, memasyarakatkannya, dan menjadikan konservasi alam sebagai bagian dari sikap hidup dan budaya bangsa.

Peringatan HKAN dilakukan setiap tanggal 10 Agustus, tahun ini mengusung tema "Nagara Rimba Nusa-Merawat Peradaban Menjaga Alam. Balai TNGR telah melaksanakan Road to HKAN 2020 dengan kegiatan Aksi Bersih Sampah di sekitar kawasan Gunung Rinjani, dirangkaikan dengan acara kemah bhakti konservasi dan lomba forto konservasi.


Lokasi puncak kegiatan dilakukan di Pusuk Sembalun, Lombok Timur yang dilanjutkan dengan pembersihan jalan sepanjang 7 km dari Pusuk Sembalun sampai Sebau oleh anggota Saka Waknabakti Lombok Timur

Jumlah peserta yang berpartisipasi dalam acara HKAN 2020 sebanyak 100 orang yang terdiri dari Dinas LHK NTB, Dinas LH dan Kebersihan Lombok Timur, Dispar Lombok Timur, Camat Sembalun, Camat Wanasaba, Danramil Sembalun, Dan ramil Wanasaba, Kapolsek Sembalun, Kapolsek Wanasaba, KPH Rinjani Timur, Pokdarwis Rinjani Perkasa, dan Pokdarwis Kelompok Pemuda Sebau Lestari.

#HKAN 2020 TNGR


Taman Nasional Gunung Rinjani © 2024 All Rights Reserved.

Jl. Dr. Soedjono, Jl. Lingkar Selatan, Jempong Baru, Kec. Sekarbela, Kota Mataram,
Nusa Tenggara Barat 83361

7.30 AM - 4:00PM